Rekomendasi Aplikasi Notes – metroandalas.co.id

Rekomendasi Aplikasi Notes

7 Rekomendasi Aplikasi Notes di PC Ini Layak Dicoba! – Keberadaan komputer yang kini menjadi bagian hidup dari aktivitas atau kegiatan seseorang menjadi hal yang biasa. Terlebih lagi, PC atau personal computer menjadi barang wajib yang harus dimiliki seseorang untuk bekerja atau belajar. Nampaknya pemilik komputer atau laptop perlu mengetahui aplikasi notes di PC yang akan berguna untuk mencatat hal-hal yang penting atau mengorganisir jadwal.

Aplikasi pencatatan tersebut ketika dilihat sekilas mungkin akan dianggap kurang berguna atau bermanfaat bagi diri sendiri. Pengguna tidak perlu kesulitan untuk membuat folder dokumen atau membuka Microsoft Word karena sudah ada notes. Langsung simak saja aplikasi yang bisa dijadikan notes di PC yang paling direkomendasikan untuk digunakan sebagai media pencatatan ringkas:

7 Rekomendasi Aplikasi Notes di PC Ini Layak Dicoba!

1. Aplikasi Catatan Harian Evernote

Rekomendasi Aplikasi Notes

Mulai dari menulis kegiatan sehari-hari, keinginan yang akan dilakukan, hingga mengemukakan pemikiran yang sulit diungkapkan dapat dilakukan melalui Evernote. Tidak hanya berfungsi sebagai catatan atau rangkuman, namun pengguna dapat menuliskan hal yang diinginkan. Selain itu, Evernote juga memiliki fitur cek sehingga pengguna dapat menandai hal yang sudah dilakukannya.

2. Bear Notes

Rekomendasi Aplikasi Notes

Selanjutnya adalah software yang hanya dapat dipasang pengguna MacBook saja sebab membutuhkan sistem operasi yang sesuai. Pengguna dapat menuliskan hal yang diinginkan, namun dapat juga menambahkan hal lain seperti gambar atau link pendukung. Hadir dalam dua versi yaitu berbayar dan gratis, pengguna perlu membayar kurang lebih Rp 30.000 untuk dapat menggunakan seluruh fitur yang tersedia.

3. Clevnote – Buku Catatan Daftar Periksa

Rekomendasi Aplikasi Notes

Kehadiran aplikasi notes di PC memang akan membantu dan mempermudah penggunanya untuk melakukan segala jenis hal yang membutuhkan pencatatan. Misalnya seperti jadwal kegiatan, notulen rapat, resep masakan, hingga mengingatkan daftar tugas. Pengguna Clevnote sepatutnya perlu berbangga diri karena aplikasi ini memiliki fitur yang dapat terhubung dan melakukan sinkronisasi dengan kalender.

4. Story of My Life

Memang seperti nama aplikasi yang fokus pada cerita diri sendiri, mungkin begitu juga tujuan aplikasi ini dibuat oleh pengembang. Story of My Life terdiri dari beberapa bagian yang dapat pengguna atur sendiri, meskipun sebenarnya setiap bagian mewakili satu hari. Akan tetapi, pengguna dapat menggunakannya untuk hal lain dan tidak hanya menulis diary saja.

5. Journey yang dapat Menjadi Pilihan

Selanjutnya ada Journey yang dapat digunakan di seluruh sistem operasi komputer mulai dari Windows hingga Mac karena kompatibel. Desainnya yang unik karena hampir serupa dengan bentuk halaman pada media sosial. Ditambah dengan nuansa biru putih yang modern dan elegan.

6. Kolaborasi Catatan dengan Wunderlist

Fitur menarik dari Wunderlist adalah pengguna dapat mengkolaborasikan catatan yang dimiliki dengan teman atau pengguna lain. Selain itu, pengguna juga dapat mengatur catatan mana yang dapat dilihat oleh teman dan dapat melengkapinya bersama-sama. Akan tetapi, Wunderlist membutuhkan jaringan internet dan paket data yang stabil karena fungsinya tersebut.

7. Rekomendasi Aplikasi Notes, Noted-Keep My Notes

Rekomendasi terakhir adalah software Keep My Notes yang hadir untuk pengguna komputer sekaligus smartphone. Desainnya yang rupawan namun tetap sederhana menjadikan catatan yang dimiliki akan terlihat lebih tersusun dan sedap dipandang. Ditambah software ini dapat digunakan tanpa data atau jaringan internet yang akan membuat pengguna semakin leluasa memakainya.

Kembali lagi ke pengguna untuk memilih salah satu aplikasi notes di PC yang telah disarankan dengan mempertimbangkan kesesuaian dan kompatibel dengan jenis perangkat. Selain itu, pengguna juga perlu mencari tempat untuk mengunduh software tersebut yang dirasa aman. Tidak sedikit tempat unduhan aplikasi untuk komputer yang berisi banyak iklan atau bahkan membutuhkan identitas yang rahasia.

Baca Juga : Aplikasi Pencatat Pengeluaran yang Mudah Digunakan